HALLO DEPOK- Komika Bintang Emon selama ini selalu tertutup soal kehidupan pribadinya. Saat bertunangan, namanya langsung masuk trending Twitter urutan teratas. Banyak wanita yang kecewa dengan pria lucu itu. Dalam akun Instagramnya, Bintang Emon mengunggah foto dan caption yang bikin baper.
"Di antara semua kemungkinan yang meliputi tempat, waktu, orang dan kejadian yang terjadi di hidup saya, bisa bertemu dan bertumbuh bersama manusia ini adalah salah satu hal yang paling saya kagumi dan syukuri. Setiap manusia memiliki kisah pencarian seseorang dalam hidupnya. Saya, inginnya berhenti di dia. Untungnya dia juga sama," tulisnya di akun Instagramnya, Kamis 3 Februari 2022.
Gadis tersebut bernama Alca Octaviani. Bintang Emon yang dikenal lucu dan konyol, kali ini berubah romantis ketika memperkenalkan sosok sang pujaan hati kepada warganet. Hal ini pun membuat banyak kaum Hawa dibuat meleleh dengan sikap manis komika 25 tahun ini.
Netizen pun mengucapkan selamat kepada komika yang terkadang kritis dengan kondisi perepolitikan di Indonesia ini.
"hehhh..Bintang Emon Sold Out!!" kata akun Bi**
"Duhh caption Bintang Emon bikin meleyot bestie," kata akun In**
"Bintang Emon lamaran gue yang sakit ati," kata akun De**
"Bintang Emon udah, kita kapan," kata akun Ja***
Artikel Terkait
Bintang Emon Buka Rahasia Maksimalkan Smartphone Biar Bisa Cuan
3 Tipe Orang Dalam Pilih Hape Menurut Bintang Emon, Apa Saja?